Shinjukucenter membuka kelas bimbingan persiapan kerja di jepang untuk kalian yang ingin bekerja di Jepang menggunakan Visa Tokutei Ginou (TG) atau Specified Skilled Worker (SSW).
 
Visa Tokutei Ginou (TG) atau Specified Skilled Worker (SSW) adalah visa yang dikeluarkan oleh Pemerintah Jepang khusus untuk pekerja asing yang memiliki keterampilan khusus seperti Perawat Lansia, Konstruksi, Perikanan, Pertanian dan lain-lain.

Keuntungan Yang Didapat Oleh Pekerja Tokutei Ginou

  • Gaji kotor sebesar 18 – 22 Juta per Bulan.
  • Kontrak kerja maksimal 5 tahun dan bisa diperpanjang 5 tahun lagi dan peluang mengembangkan karir yang panjang di Jepang.
  • Mendapatkan perlindungan hukum layaknya pekerja orang Jepang.
  • Bisa pindah perusahaan jika tidak cocok dengan perusahaan sebelumnya.
  • Mendapatkan bonus tahunan, cuti kerja dan tunjangan.

Syarat – Syarat Melamar Sebagai Pekerja Tokutei Ginou

  • Sehat jasmani dan rohani.
  • Usia 18 – 30 tahun.
  • Minimal lulusan SMA atau Sederajat.
  • Mendapatkan izin dari orang tua.
  • Tidak bertato dan bertindik (untuk laki-laki).
  • Mata tidak Minus dan tidak buta warna.
  • Tidak memiliki riwayat penyakit berat khususnya TBC atau operasi besar.
  • Tidak pernah mengalami patah tulang.
  • Memiliki sertifikat kemampuan Bahasa Jepang level JFT – Basic A2 atau JLPT Level N4.
  • Memiliki sertifikat keahlian kerja di bidang yang diminati (sertifikat SSW).

Bidang Pekerjaan Tokutei Ginou

  • Perawat Lansia (Caregiver).
  • Perhotelan dan Pariwisata.
  • Pengolahan Makanan.
  • Restoran.
  • Kebersihan Gedung.
  • Industri Mesin Pabrik.
  • Industri Perangkat dan Suku Cadang Mesin.
  • Industri Listrik, Elektronik dan Informatika.
  • Industri Pembuatan dan Mesin Kapal.
  • Perawatan dan Servis Kendaraan Bermotor.
  • Penerbangan (Aviasi).
  • Pertanian dan Peternakan.
  • Perikanan dan Budi Daya Ikan.
  • Konstruksi.
Bagaimana jika Kalian belum memiliki ketrampilan Bahasa Jepang dan keahlian kerja seperti yang disebut di atas?
Tidak perlu khawatir!
Kalian bisa belajar terlebih dahulu di Shinjukucenter untuk mendapatkan keuntungan-keuntungan seperti berikut ini :

Guru Profesional

Level Setara N3

Target lulus Ujian JFT dan SSW

Belajar ONLINE via ZOOM

Job order ke Jepang

Konsultasi Gratis

 

PAKET
PELATIHAN

PELATIHAN TOKUTEI GINOU KELAS ONLINE

TARGET :
Lulus Ujian Sertifikasi Bahasa Jepang JFT Basic A2 dan Lancar Komunikasi Bahasa Jepang baik Lisan maupun Tulisan.

Lama Belajar : 480 jam ( + 4 bulan )
Jadwal : Senin s/d Jumat
Jam Belajar : 08:00 - 15:00 WIB
Sistem Belajar : Tatap Muka ONLINE dengan pengajar dan belajar Mandiri dengan MATERI ONLINE
Biaya Pelatihan : Rp. 10.000.000,- Rp. 6.000.000,-
Biaya Modul : Rp. 600.000,-

Pelatihan dimulai : 1 DESEMBER 2024

(Pendaftaran Terakhir : 30 NOVEMBER 2024)

Ket:

- Harga Promo. ~ Sewaktu-waktu bisa berubah.

- Kuota Kelas minimal 6 orang dan maksimal 20 orang. ~ Kelas tidak bisa dimulai jika siswa kurang dari 6 orang.

- Harga di luar biaya ujian JFT, reservasi ujian sendiri.

TARGET :
Lulus Ujian Sertifikasi Keahlian Kerja Specified Skilled Worker (SSW) dan memiliki kemampuan komunikasi Bahasa Jepang setara Level N3.

Lama Belajar : 240 jam ( + 2 bulan )
Jadwal : Senin s/d Jumat
Jam Belajar : 08:00 - 15:00 WIB
Sistem Belajar : Tatap Muka ONLINE dengan pengajar dan belajar Mandiri dengan MATERI ONLINE
Biaya Pelatihan : Rp. 10.000.000,- Rp. 6.000.000,-
Biaya Modul : Rp. 450.000,-

Pelatihan dimulai : 1 DESEMBER 2024

(Pendaftaran Terakhir : 30 NOVEMBER 2024)

Ket:

- Harus sudah memiliki Sertifikat JFT Basic A2 atau JLPT Level N4.

- Harga Promo. ~ Sewaktu-waktu bisa berubah.

- Kuota Kelas minimal 6 orang dan maksimal 20 orang. ~ Kelas tidak bisa dimulai jika siswa kurang dari 6 orang.

- Harga di luar biaya ujian SSW, reservasi ujian sendiri.

PELATIHAN TOKUTEI GINOU KELAS OFFLINE

TARGET :
Lulus Ujian Sertifikasi Bahasa Jepang JFT Basic A2 dan Ujian keahlian kerja SSW serta lancar Komunikasi Bahasa Jepang baik Lisan maupun Tulisan.

Lama Belajar : 4 bulan
Jadwal Belajar : Senin s/d Jumat
Jam Belajar : 08:00 – 15:00 WIB
Sistem Belajar : Tatap Muka Langsung / OFFLINE
Biaya Pelatihan : Rp. 28.000.000,- Rp. 25.000.000,-

Benefit Pelatihan:

– Free Biaya Ujian JFT & SSW untuk 1 kali ujian.

– Free Modul Pelajaran.

KEUNTUNGAN BELAJAR DI
SHINJUKUCENTER

  • Target 100% Lulus Ujian Bahasa Jepang JFT dan SSW dengan persyaratan sbb:

    • Absensi kehadiran harus 100%
    • Nilai standar ujian pembelajaran harus di atas rata-rata
    • Aktif dan komunikatif dalam proses pembelajaran

  • Garansi 100% bekerja di Jepang apabila melalui Perusahaan Penempatan Pekerja Migran Indonesia (P3MI) rekanan dari Shinjukucenter.
  • Garansi lancar komunikasi Bahasa Jepang
  • Dapat terus berkonsultasi mengenai Bahasa Jepang dengan Shinjukucenter selama bekerja di Jepang
  • Kelas Bimbingan Persiapan Kerja di Jepang ini tidak mengikat siswanya harus berangkat ke Jepang melalui P3MI rekanan Shinjukucenter. Siswa bebas bisa berangkat melalui P3MI lain.

Untuk pertanyaan lebih lanjut seputar program Tokutei Ginou :

Silahkan konsultasikan dengan nomer di bawah ini

Whatsapp :
0812 8805 9628